(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Twin Lake Festival 2015 Hari IV (Danau Buyan dan Danau Tamblingan, 14 Juni 2015)

Admin distan | 14 Juni 2015 | 544 kali

Hari ke-IV adalah hari terakhir untuk kegiatan Twin Lake Festival 2015 di hari yang terakhir ini masih menyisakan beberapa kegiatan dan lomba antara lain untuk di Danau Tamblingan kegiatan Tracking yang diikuti oleh SMA/SMK/Pramuka start dari Danau Tamblingan dan Finis di Danau Buyan dan Kegiatan Sepeda / Crosscountry yang diikuti oleh Masyarakat Umum.
 
Untuk Lomba Mancing dan Lomba Carving Buah diadakan di Danau Buyan, Lomba Mancing yang diikuti oleh masyarakat umum dimenangkan oleh Nyoman Suardika dengan tangkapan ikan Zebra paling banyak dan terberat dan mendapatkan sebuah hadiah sepeda dan untuk Lomba Carving Buah dimenangkan oleh Kadek Primayogi dari Kecamatan Seririt untuk peringkat Ke-III, di peringkat ke-II diraih oleh Kadek Doni Adnyana dari Kecamatan Seririt dan untuk peringkat I diraih oleh Putu Prema Krisna dan juga dari Kecamatan Seririt. 
 
Waktu yang bersamaan dengan kegiatan lomba Bupati Buleleng melakukan Restocking ikan di Areal Danau Buyan dilanjutkan dengan persiapan acara penutupan dengan atraksi Kesenian Tari Goak dan Tari Teruna Jaya dilanjutkan dengan Pembacaan Laporan dari Ketua Panitia Twin Lake Festival 2015 serta penyerahan hadiah bagi para pemenang lomba , seusai penutupan yang dilakukan oleh Bupati Buleleng untuk hiburan terakhir menampilkan Kantin 21 Band.