(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Melaksanakan kegiatan pembersihan gulma dan pemupukan pada tanaman kedelai di lahan integrated farm (hutan kota) Kelurahan Banyuasri

Admin distan | 06 Januari 2026 | 15 kali

Selasa 6 Januari 2026 melaksanakan kegiatan pembersihan gulma dan pemupukan pada tanaman kedelai di lahan integrated farm (hutan kota) Kelurahan Banyuasri. Pembersihan gulma pada tanaman kedelai secara manual (penyiangan) dilakukan dengan mencabut gulma di sekitar tanaman menggunakan tangan atau alat seperti cangkul kecil/weeder untuk menghindari kompetisi unsur hara, cahaya, dan ruang, serta sangat efektif untuk gulma rumput dan daun lebar. Pada hari ini juga dilakukan pemupukan kedelai, yang penting untuk pertumbuhan optimal. Biasanya dilakukan bertahap : pupuk dasar (kandang/NPK saat tanam), lalu pupuk susulan pada 10-25 HST (Urea, TSP, KCl), dan pupuk susulan kedua pada 30-45 HST (KCl, Urea, NPK) untuk mendukung fase vegetatif dan generatif, dengan dosis bervariasi tergantung kesuburan tanah. Pemupukan hari ini pada umur 14 HST dengan pemberian pupuk NPK Mutiara dengan dosis spesifik yang direkomendasikan bervariasi selain tergantung kondisi tanah juga varietas kedelai. Namun pedoman umum berkisar antara 3 gram per tanaman.