(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Sosialisasi LP2B di Kec. Banjar

Admin distan | 10 Oktober 2018 | 249 kali

Rabu 10 Oktober 2018, dilaksanakan sosialisasi dan diskusi pembahasan mengenai LP2B, dilaksanakan di kantor BPP Banjar rapat di buka langsung oleh Koordinator BPP Banjar, di hadiri dari tim Dinas Pertanian Buleleng, Kodim Kec. Banjar, perwakilan dari Kecamatan Banjar, petugas Mantri Tani PPL Wilayah binaan, beserta Kelian/ketua Subak se Kecamatan Banjar.

Perubahan lahan persawahan di Kec. Banjar dari tahun 2017 memiliki luas lahan 668 Hektar hingga saat ini di perkirakan perubahan luas lahan pertanian mencapai 425 Hektar. Dari perubahan alih fungsi lahan ini program LP2B sangat memiliki peran penting untuk mempertahankan lahan pertanian.

Pentingnya peran LP2B (Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan) sangat di tekankan untuk menjaga keberlanjutan pertanian. Dari data yang didapat akan di gunakan sebagai data dasar penyaluran bantuan agar tepat sasaran sesuai yang harus di dapatkan.

 

Pasek Sada_BPP Banjar