(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Promosi Produk Unggulan Hasil Pertanian

Admin distan | 29 Agustus 2016 | 1132 kali

Oleh : Bid. Penyuluhan dan Agribisnis Distanak Kab.Buleleng

 

Dalam rangka memperkenalkan produk Agrobisnis yaitu hasil pertanian unggulan, Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Buleleng telah berpastisipasi aktif dalam pameran hasil - hasil pembangunan di berbagai tempat. Dalam kurun waktu  Bulan Agustus 2016  saja sebanyak 4 (empat) event penting telah berturut-turut diikuti yaitu: pertama Event Buleleng Festival bertempat di Kawasan Patung Singa Ambararaja, Kota Singaraja tanggal 2 s/d 6 Austus 2016. Kedua Event HUT Proklamasi Republik Indonesia 1945 di Lapanganolah raga Buana Patra Kota Singaraja 16 s/d  29 Agustus 2016. Ketiga Event Jambore Nasional BKSA ( Balai Konservasi Sumberdaya  Alam) bertempat di Desa Karang Sewu Kabupaten Jembrana 8 s/d 14 Agustus 2016. Keempat Event  HUT Provinsi Bali bertempat di GedungKrisarnawaArt CenterDenpasar 13 s/d 23 Agustus 2016.

Seiring  dengan merebaknya persaingan global dalam perdagangan bebas antar negara seperti MEA maka setiap negara saling berpacu meningkatkan kemajuan teknologi guna mencapai kualitas, kuantitas produk unggulan msing-masing  dengan harapan dapat diterima oleh konsumen dalam skala pasar yang lebih luas. Menyadari keadaan seperti itu untuk dapat berpartisipasi dalam perhelatan bisnis global maka Kabupaten Buleleng sebagai daerah pariwisata berbasis pertanian bangkit turut aktif menyongsong tantangan global yang menjanjikan perbaikan ekonomi. Bermula dari sepak terjang seorang pengusaha agrobisnis ternama di Buleleng yaitu I Made Budiasa kelahiran Desa Banjar maka saat ini Kabupaten Buleleng mencuat pamornya membawa nama produk unggulan Buah Bekul Unggul (Bidara) sedang mengikuti verifikasi untuk standarisasi produk keamanan pangan prima 3 oleh Tim OKKP Prov. Bali. Sedangkan buah pisang hijau taiwan dan jambu kristal dikembangkan di Gerokgak menjalani audit/ verifikasi Produk Organik. Bidara yang dikenal dengan nama daerah yaitu Bekul Kebo karena ukuran buahnya jumbo sebesar apel sangat berbeda dengan bekul biasanya. Kehadiran buah Bekul Kebo di Buleleng menjadikan Buleleng bertambah kaya dengan produk unggulan buah-buahan melengkapi buah unggul lainnya yang lebih dulu ada seperti: Anggur Hitam, Mangga Depeha (Arumanis), Mangga Legong (Amplem Sari), Jeruk Keprok Tejakula, Duren Bestala. Produk olahan yang juga turut dipamerkan di berbagai festival dalam bulan Agustus ini adalah: Kripik kulit anggur, Dodol anggur, Sirup anggur, sirup Stoberi, Jamu kunyit asem, susu kambing Peranakan Etawa dan lain-lain 

Download disini