Kegiatan penyusunan RDKK pada hari ini tanggal 10 Oktober 2018 dilaksanakan di BPP Kecamatan Tejakula.
Kegiatan ini menghadirkan Petani yang bersangkutan serta didampingi langsung oleh PPL, dan verifikator RDKK yaitu POPT dan Mantri Tani.
RDKK yang diusulkan pada pertemuan kali ini adalah pengajuan pada pertanaman Jagung oleh Kelompok di Petani Desa Sambirenteng Kec. Tejakula.
Kegiatan ini dimaksudkan agar penyerapan pupuk yang diajukan pada RDKK sesuai dengan kebutuhan Petani dan sesuai dengan luasan yang ada di Lapangan.
Rencana tindak lanjut yang akan dilakukan adalah, PPL bersama Ketua Kelompok akan melaksanakan survey lokasi agar pengajuan RDKK sesuai dan nantinya tidak bermasalah.
Kegiatan ini juga diselipkan sosialisasi program Penanaman Singkong secara "face to face" atau tatap muka empat mata dikarenakan target luasan utk Kec. Tejakula belum terpenuhi sehingga dengan adanya sosialisasi kali ini, Petani dapat terpacu untuk mengajukan lahannya.
(I Kade Purnawirawan Putra/ POPT Tejakula)