(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Gotong royong di Sungai Ancar/Segara Alit Desa Pakraman Busungbiu

Admin distan | 12 Oktober 2018 | 397 kali

Jumat,  12 Oktober 2018, Pagi ini,  Bapak Camat beserta staf, Instansi nivo kecamatan,  dari Koramil bersama babinsa,  BPP Busungbiu dan stap serta masyarakat desa busungbiu melaksanakan kegiatan gotong royong atau bersih-bersih di tukad ancar/Segara alit/Pekiisan Desa Pakraman Busungbiu. Kegiatan dilaksanakan mulai dari Pukul 07.30 WIB - selesai. Sama halnya seperti kegiatan minggu lalu,  kegiatan berupa : pemungutan sampah plastik,  pembersihan ranting-ranting,  bakar sampah.

Kegiatan dimaksudkan untuk mengantisipasi datangnya musim penghujan sekaligus tetap menjaga kebersihan sungai mengingat tempat tersebut merupakan areal tempat suci bagi masyarakat busungbiu,  salah satunya difungsikan untuk upacara melasti.

 

( I KADEK WAHYU WIDIATMIKA/BPP Busungbiu)