Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng melalui Medik Veteriner Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan melaksanakan kegiatan vaksinasi rabies dan penanganan anjing liar di Desa Lokapaksa, Kecamatan Seririt. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng, dan turut dihadiri oleh Kepala Desa Lokapaksa, Babinsa, Bhabinkamtibmas,Tisira serta tokoh masyarakat setempat. 30 Juni 2025
Kegiatan yang ini melibatkan Tim medik veteriner dari Poskeswan Kecamatan Busungbiu, Kec. Gerokgak, Kec. Seririt, Kec. Banjar serta tim penanganan anjing liar dari Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng. Vaksinasi ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam pengendalian populasi hewan liar serta pencegahan penyebaran penyakit rabies di wilayah Kabupaten Buleleng. Tim medik veteriner melakukan vaksinasi pada anjing dan kucing peliharaan masyarakat serta melakukan pendekatan humanis dalam penanganan anjing liar yang berkeliaran di lingkungan Desa Lokapaksa. Vaksinasi yang dilaksanakan terhadap anjing dan kucing sebanyak 503 ekor yang berisiko terinfeksi rabies. Program ini dilaksanakan secara gratis bagi warga Desa lokapasa,
Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen pemerintah dalam menjamin kesehatan hewan dan keamanan masyarakat. Rabies merupakan penyakit yang sangat berbahaya dan dapat menular ke manusia. Diharapkan melalui kegiatan ini, tingkat kesadaran masyarakat terhadap pentingnya melakukan vaksinasi rabies dan pengendalian anjing liar akan semakin meningkat, serta mampu menciptakan lingkungan yang aman, sehat, dan terbebas dari ancaman rabies.