(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Pendataan Usaha Peternakan Ayam di Desa Selat Serta Kunjungan ke lokasi SALIBU di Subak Keladian, Desa Gitgit

Admin distan | 04 November 2025 | 34 kali

  • Pendataan Usaha Peternakan Ayam di Desa Selat 

Pendataan usaha peternakan menyasar peternak ayam yang ada di Desa Selat. Hadir 2 PP Ahli Madya dan 1 petugas data peternakan Kecamatan Sukasada. Pendataan ini sangat penting baik bagi pemerintah maupun peternak karena dapat menyediakan data akurat yang menjadi dasar untuk pengambilan keputusan strategis, perencanaan, dan pengelolaan yang efektif. (4/11)

Manfaat bagi peternak : Pencatatan (recording) data harian memudahkan peternak dalam mengambil keputusan penting terkait manajemen ternak, seperti jadwal pakan, kesehatan, dan produksi. 

Bagi Pemerintah : Pendataan memungkinkan pemerintah untuk memetakan potensi sumber daya (jumlah ternak, produksi) dan mengidentifikasi tantangan (penyakit, ketersediaan pakan) di berbagai wilayah geografis; Respons Cepat Terhadap Penyakit (Early Warning System); Alokasi Sumber Daya (membantu dalam perencanaan dan pengadaan sarana dan prasarana pendukung peternakan, seperti distribusi bibit, pakan, obat-obatan, dan infrastruktur, agar lebih tepat sasaran).


 Hasil kunjungan:

1. Nama pemilik: Putu Yogi Saputra. 

2. Usaha berdiri sudah 2 tahun

3. Memiliki ukuran kandang  70 x 10 m dengan kapasitas 18.000 ekor 

4. Jenis ternak: ayam ras pedaging

5. Perkembangan usaha: peternak bekerjasama dengan perusahaan PT Japfa (So Nice) dari penyediaan bibit, pakan, sampai pemasaran.

6. Saat ini sedang proses sterilisasi kandang sebagai salah satu persiapan awal untuk pemeliharaan ternak berikutnya.


  • Kunjungan ke lokasi SALIBU di Subak Keladian, Desa Gitgit

Hadir PP Madya, POPT Kecamatan, PPL Wilbin dan petani pelaksana. 

Teknologi Salibu adalah salah satu teknologi yang sudah sejak lama dikembangkan di Subak Keladian, Desa Gitgit, Kecamatan Sukasada.  Budidaya padi ini memanfaatkan batang bawah setelah panen sebagai penghasil tunas/anakan yang akan dipelihara.


Saat kunjungan hari ini, tanaman telah berumur 36 hari setelah potong singgang dan sudah mulai keluar malai. Pendampingan akan terus dilakukan di beberapa titik sehingga metode ini dapat dikembangan dalam luasan yang lebih besar.