(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

KEGIATAN VAKSINASI RABIES DI DESA SAMBIRENTENG.

Admin distan | 17 April 2025 | 10 kali

Kamis, 17 April 2025, drh I Gede Suarsadana selaku dokter hewan kecamatan Tejakula dibantu oleh tim vaksinasi BPP Tejakula (I Gede Suarjata, SP, I Made Agus Satriawibawa, SP dan Ketut Santika) melakukan kegiatan vaksinasi di Banjar Dinas Gretek dan Sila Gading Desa Sambirenteng 

Vaksinasi Rabies dilakukan untuk mencegah penyebaran  penyakit Rabies di Desa Sambirenteng dengan hasil vaksinasi sebanyak 98 ekor, terdiri dari anak anjing 15 ekor dan anjing dewasa 83 ekor

Vaksinasi rabies bertujuan untuk mencegah penyebaran penyakit rabies di lingkungan masyarakat di Banjar Dinas Gretek dan Sila Gading Desa Sambirenteng Kecamatan Tejakula, dan petugas vaksinasi mengharapkan seluruh masyarakat memastikan agar hewan peliharaannya tervaksin secara rutin untuk membantu dalam pengurangan penyebaran penyakit rabies terutama pada lingkungannya. Kesadaran masyarakat yang memiliki HPR akan adanya penyakit rabies sangat diperlukan, sehingga lebih berperan aktif ketika ada tim yang melakukan vaksinasi Rabies.

 Dengan adanya kegiatan vaksinasi dan tervaksinnya semua HPR yang ada di masyarakat dapat memberikan perlindungan kepada masyarakat dari kasus gigitan hewan yang positif rabies.