(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Dukung Peringatan Hari Kesatuan PKK, Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng Gelar Vaksinasi Rabies di Desa Sembiran

Admin distan | 14 April 2025 | 14 kali

Hari ini Senin, 14 April 2025 Dalam rangka mendukung peringatan Hari Kesatuan PKK, Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng, Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan  bersama dengan Dinas Pertanian Ketahanan Pangan Provinsi Bali menggelar kegiatan vaksinasi rabies massal untuk hewan peliharaan, khususnya anjing dan kucing yang dilaksanakan di Desa Sembiran, Kecamatan Tejakula

Kegiatan ini dilaksanakan di Balai Desa Sembiran, yang dihadiri oleh Ketua TP PKK Provinsi Bali, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali, Sekertaris Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng, beserta pemerintah Desa Sembiran dengan melibatkan Dokter Hewan Kabupaten, Dokter hewan Kecamatan, Kabupaten Buleleng dan Dokter Hewan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali. Warga pun tampak antusias membawa hewan peliharaan mereka untuk mendapatkan vaksin rabies gratis.

Menurut data dari petugas lapangan, sebanyak 40 ekor anjing  telah berhasil divaksinasi dalam kegiatan tersebut. Pihak desa berharap kegiatan semacam ini dapat dilakukan secara rutin setiap tahun dan menjangkau lebih banyak warga. Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng juga mengimbau masyarakat untuk selalu menjaga kesehatan hewan peliharaan serta segera melaporkan jika ditemukan kasus gigitan atau tanda-tanda rabies. Kegiatan ini mendapat respon positif dari warga yang merasa terbantu dengan adanya layanan vaksinasi gratis di dekat lingkungan mereka.