Kiat Hari ini Kamis 17 April 2025 berlokasi di BPP kecamatan Busungbiu tepatnya di dalam ruangan Green House BPP, kami melakukan kegiatan Panen Tanaman sayur Kubis sebanyak -+50 polybag dan juga Cabai rawit sekaligus membokar tanaman cabai , karena sudah memasuki usia tidak produktif.
Diluar pekarangan BPP juga kami melakukan panen buah Vanilli dan sayur kangkung darat yg dirasa sudah memasuki usia panen, dari semua komuditas yg ditanam atau di'usahakan tersebut dilakukan proses penjualan bersama kluarga BPP busungbiu dengan harga yg terjangkau bagi karyawan dan karyawati BPP.
Khusus untuk buah vanilli kami menjual ke Pengepul/lokal di sekitaran Desa Busungbiu diperoleh 1.24kg dengan harga 50 rb/kg. Bunga basah. Dan sebagai tambahan informasi bunga kering vanilli berada di harga +-350/kg kering (tergantung wilayah masing-masing).
Rencana kedepan untuk green house bpp kecamatan busungbiu kami akan melakukan pengelolan tanaman secara monokultur dengan menanam 1 jenis tanaman secara intensif dan tentunya dengan teknik yang lebih modern.