(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Kegiatan Vaksinasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang dilaksanakan di Desa Patas

Admin distan | 20 Februari 2025 | 64 kali

Pada hari ini Kamis, 20 Februari 2025, merupakan upaya pencegahan penyebaran penyakit PMK pada ternak sapi. Sebanyak 76 ekor sapi telah divaksinasi dalam kegiatan ini. 

Tujuan utama dari vaksinasi ini adalah untuk melindungi populasi ternak sapi di Desa Patas dan wilayah Kecamatan Gerokgak secara keseluruhan dari ancaman penyakit PMK, yang dapat menyebabkan kerugian ekonomi bagi peternak dan mengganggu ketahanan pangan. 

Kegiatan vaksinasi ini, bekerja sama dengan pihak desa dan peternak. Upaya ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pencegahan penyakit PMK serta menjaga kesehatan hewan ternaknya.