(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

ARANG SEKAM

Admin distan | 07 Desember 2022 | 344 kali

Sangat langka dijumpai limbah pertanian terutama sekam padi yang dikelola menjadi sebuah produk hasil olahan limbah pertanian yang memiliki nilai tambah akibat dari pengelolaannya yang lazim dinamakan arang sekam. 

Arang sekam ternyata memiliki banyak manfaat khususnya dalam penggunaannya pada sektor pertanian dalam hal siklus budidaya berbagai tanaman pada setiap media yang diterapkan seperti budidaya tabulampot,  media penyemaian maupun media tanah lapang dll.


Dalam penelusuran mengenai arang sekam ternyata bahan ini memiliki banyak keunggulan dan manfaat di antaranya arang sekam diaplikasi Sebagai media tanam, arang sekam memiliki manfaat yaitu :

1. Menjaga kondisi tanah tetap gembur karena memiliki porositas tinggi dan ringan,

2. Memacu pertumbuhan mikroorganisme yang berguna bagi tanaman, 

3. Mengatur pH tanah pada kondisi tertentu, 

4. Mempertahankan kelembaban,

5. Menyuburkan tanah dan tanaman, (

6. Arang Sekam  dapat dijadikan sebagai media untuk menetralisir kadar air dan mengurangi racun yang diakibatkan oleh residu pupuk kimia dan kejadian lain dalam tanah. Dengan demikian, kondisi ini mampu meminimalisir serangan penyakit tanaman yang diakibatkan kelembaban dan keracunan. 

Proses pembuatan Arang sekam sangaaltlah mudah dan biaya yang murah, akan di sajikan pada sesi berikutnya