(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

UJI COBA MESIN POMPA KEGIATAN IRIGASI PERPOMPAAN DI  KTT. SIDI KARYA, DESA PATAS

Admin distan | 12 Mei 2020 | 172 kali

Air merupakan faktor penting dalam budidaya pertanian. Tanpa adanya ketersediaan air yang cukup, maka tanaman yang dibudidayakan tidak akan tumbuh dan berproduksi secara optimal. Salah satu upaya yang dilakukan untuk mendukung penyediaan air untuk memenuhi kebutuhan air pertanian, khususnya padaarea di luar sistem irigas teknis adalah dengan pompanisasi.
Pada hari Selasa, 12 Mei 2020 telah dilakukan uji coba mesin pompa, kegiatan irigasi perpompaan (kegiatan APBN TA. 2020) di KTT. Sidi Karya, Desa Patas yang ditinjau langsung oleh PPL Wilbin Patas. Untuk bak penampung progres sudah mencapai 100 % dan untuk rumah pompa sudah mencapai 95%. Dalam uji coba ini semua berjalan dengan baik dengan kondisi air dengan lancar mengalir sampai ke bak penampung. 


Adapun tujuan dari kegiatan irigasi perpompaan dan perpipaan di KTT. Sidi Karya ini adalah untuk menopang peternakan sapi yaitu untuk air minum, mandi bagi ternak serta penyiraman tanaman Hijau Pakan Ternak (HPT) sehingga ketersediaan pakan bisa terpenuhi. Kalau pun air masih ada sisa dari peternakan akan di manfaakan untuk budidaya komoditas pertanian lainnya.

 

 


#Arimbawa/BPP GEROKGAK