(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Tanaman Terong Sebagai sayur juga sebagai obat keluarga

Admin distan | 28 Agustus 2020 | 321 kali

Subsektor Pertanian adalah sangat luar biasa karena satu-satunya sektor yang masih mampu menyerap lapangan pekerjaan dan mampu menghidupi masyarakat baik Desa maupun Kota, dapat dibuktikan banyak yang di desa dulu yang jadi pengusaha dikota atau kerja diluar kerja sektor Pertanian ditengah merebaknya pandemi covid-19 yang masih bisa bangkit adalah sektor Pertanian sebab sektor Pertanian masih mampu menyerap lapangan kerja dan mempu menyiapkan bahan pokok kebutuhan hidup manusia.

Hasil Pertanian sangat beragam tidak saja berupa hasil beras, daging, telur, ikan, buah. Namun hasil berupa sayur-sayuran, yang punya peran penting tidak saja sebagai bahan panganan untuk sayur ternyata juga bisa sebagai obat herbal yang mudah didapat serta mudah dibudi dayakan, tanpa perlu lahan yang luas namun bisa dipekarangan bisa dipolybag, dipot ataupun sistim hidroponik bagi yang tidak punya lahan.

Khusus yang penulis bahas disini adalah tanaman terong ungu disamping bisa dipakai sayur sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh manusia ;
a. Air rebusan buah terong dapat mencegah terbentuknya plak pada pembuluh darah.
b. Dapat mengatasi peradangan pada sel maupun persendian.
c. Dapat mengatasi rasa sakit.
d. Memperbaiki fungsi hati.
e. Membakar lebih banyak lemak didalam tubuh
f. Penurun berat badan
g. Mengandung Vitamin A, B1, B2, C, E, kalsium dan mangan.

Demikian banyak manfaat buah terong ungu, memang selama ini banya anggapan masyarakat salah paham dengan makan terong membuat inpoten pada kaum lelaki padahal anggapan tersebut tidaklah benar. Hasil penelitian buah terong sangatlah baik bagi kesehatan tubuh manusia asal makannya tidak berlebihan siapa yang mau tidak mesti mahal beli obat, cukup dengan konsumsi buah terong secara tidak langsung kita minum obat herbal tubuhpun menjadi sehat selamat mencoba dan sehat selalu.

#BPP Busungbiu