Kegiatan Study Banding ke Pusat Penelitian Kopi dan Kakao Kabupaten Jember, Jawa Timur yang dilaksanakan pada Hari Selasa, 04 Desember 2018 oleh Kabid Perkebunan kabupaten Buleleng, PPL Wilbin Depeha, PPL Pengayaman, PPL Silangjana, perwakilan pegawai bidang Perkebunan kabupaten, Perwakilan Subak Tumpuk Sari Desa Depeha, KT Bongancina, Pegayaman, dan Silang Jana.
Adapun Kegiatan tersebut yaitu Penjelasan budidaya Kopi dan Kakao, pengolahan pra Panen, dan Diskusi.
Tujuan kegiatan ini yaitu agar petani dan PPL memahami betul cara budidaya dan pengolahan pasca panen Kopi dan Kakao secara baik (sesuai standard). Kedepannya diharapkan petani bisa mengaplikasikan cara berbudidaya kopi dan kakao yang baik dan hasil akhirnya meningkatkan hasil bagi petani.
I Gede Agus Supeksa/
BPP Kubutambahan