Penyakit blas merupakan penyakit infeksi jamur yang disebabkan oleh jamur Pyricularia grisea. Seperti penyakit jamur lainnya siklus perkembangan penyakit ini adalah 1 minggu, artinya perlu waktu 1 minggu untuk menghasilkan spora baru semenjak terjadinya infeksi spora lama. Adaoun ciri daei penyakit blas antara lain:
1. Pada fase vegetatif, biasanya terdapat bercak berwarna coklat dan berbentuk belah ketupat. Apabila tidak segera dikendalikan bercak ini aka terus berkembang sampai seluruh daun berwarna coklat.
2. Pada fase Generatif, biasanya penyakit ini akan menyerang tangkai malai sehingga tangkai malai berubah menjadi kecoklatan.
Rabu, 12 Agustus 2020, dilakukan pengamatan terhadap serangan penyakit blas di Subak Celuk Buluh. Pengamatan ini dilakukan oleh Petugas POPT Kecamatan Buleleng, Nyoman Sudiarsa,SP. Dari pengamatan yang telah dilakukan didapatkan hasil bahwa telah terjadi serangan blas seluas 2 ha dengan intensitas 7,5%. Petugas POPT Kecamatan Buleleng memberikan rekomendasi kepada petani berupa pembersihan singgang dan rerumputan di sekitar untuk mengurangi sumber serangan, tidak menggunakan pupuk dengan Kandungan N yang tinggi, serta penggunaan fungisida untuk pengendalian penyakit.
#BPP Buleleng