Senin, 29 Juli 2019 dilaksanakan kegiatan sangkep atau rapat rutin bertepatan pada Rahina Soma Keliwon Wuku Kuningan di Subak Gede Padangbulia. Kegiatan ini dihadiri oleh PPL Wilbin Padangbulia, Kelian dan Pengurus Subak.
Adapun hal yang dibahas pada kesempatan kali ini yakni mengenai pertanggung jawaban dana kas subak, pembangunan gelebeg di balai subak, serta pembahasan mengenai kelengkapan pembuatan kartu tani. Seperti yang kita ketahui kartu tani adalah kartu yang dirancang khusus untuk dilakukan alokasi pupuk bersubsidi kepada petani. Adapun maksud dan tujuan dengan adanya kartu tani adalah terwujudnya distribusi pupuk bersubsidi sesuai dengan asas enam (tepat jumlah, jenis, waktu, tempat, mutu dan harga) serta pemberian layanan perbankan bagi petani. Dalam pengisian formulir prmbuatan kartu tani, adapun persyaratan yang harus dilengkapi yaitu: foto copy KTP, nama ibu kandung, serta luas lahan produktif sub sektor pangan, atau perkebunan. Selanjutnya PPL Wilbin melakukan validasi dengan pihak Bank yang bekerja sama.
Dengan adanya kartu tani PPL Wilbin berharap dapat membantu dan memudahkan petani dalam pembelian pupuk bersubsidi serta memiliki dampak positif kepada petani selaku pelaku usahatani. (Padmaswari_BPP Sukasada)