(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

RJIT Subak Getih, Desa Sudaji, Kecamatan Sawan

Admin distan | 03 Mei 2019 | 188 kali

Jumat, 3 Mei 2019 Subak Getih, Desa Sudaji Kecamatan Sawan yang mendapatkan program RJIT (Rehabilitasi Jaringan Irigasi Tersier ) di tahun 2019 sepanjang 20 meter , pengerjaan RJIT baru memasuki 10 % ( sepuluh persen ) pengerjaan.

Mengingat sebagian besar Pemerintah Kabupaten/Kota dan juga petani pemakai air sampai saat ini, maka Pemerintah dalam hal melalui Prasarana dan Sarana Pertanian kabupaten Buleleng berusaha untuk membantu meningkatkan pemberdayaan petani pemakai air dalam pengelolaan jaringan irigasi melalui kegiatan rehabilitasi jaringan irigasi.

Kegiatan rehabilitasi jaringan irigasi Tahun Anggaran 2019 dialokasikan melalui dana Tugas Pembantuan dengan pola Bantuan Pemerintah berupa Rehabilitasi/Pembangunan Gedung/Bangunan.

Rehabilitasi Jaringan Irigasi merupakan kegiatan
perbaikan/penyempurnaan jaringan irigasi guna mengembalikan/meningkatkan fungsi dan pelayanan irigasi seperti semula sehingga menambah luas areal tanam dan/atau meningkatkan intensitas pertanaman (IP).

Selain itu kegiatan ini dapat dilaksanakan untuk Peningkatan Jaringan Irigasi yaitu kegiatan meningkatkan fungsi dan kondisi jaringan irigasi yang sudah ada atau kegiatan menambah luas areal pelayanan pada jaringan irigasi yang sudah ada dengan mempertimbangkan perubahan kondisi lingkungan daerah irigasi.

 

 

( Iwan Darmawan_BPP Sawan )