(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

RAT GAPOKTAN TRI AMERTA NADI DESA CEMPAGA SEKALIGUS SOSIALISASI VIRUS ASF TERNAK BABI

Admin distan | 10 Februari 2020 | 160 kali

Senin, 10 Februari 2020 telah dilaksanakan kegiatan (RAT) Rapat Anggota Tahunan ke 11 di Gapoktan Tri Amerta Nadi sekaligus penyampaian sosialisasi penyakit virus ASF pada ternak babi. Adapun pada acara ini di hadiri oleh masing-masing ketua kelompok se_Desa Cempaga, juga selaku narasumber dari Penyuluh Pertanian Wilayah Binaan dan juga Koordinator BPP Kecamatan Banjar beserta perwakilan dari staf Desa mewakili Kepala Desa.

Penyampaian hasil pengelolaan dana pada gapoktan berjalan dengan lancar, dengan penyampaian dari bendahara perputaran dana tersebut perlu di laporkan sebagai pertanggungjawaban gapoktan dalam pengelolaan dana selama 1 tahun berjalan.

Arahan dari Bapak Koordinator sendiri perlunya perencanaan program kerja kedepan di tahun 2020 ini, agar gapoktan mampu berkembang dan mampu memiliki tambahan jenis usaha yang dapat dikelola oleh gapoktan sehingga gapoktan lebih bergaung di masyarakat.

Dalam RAT kali ini juga disampaikan bahayanya penyakit (ASF) African Swine Fever pada ternak babi, yang dalam Kegiatan ini dilakukan melalui sosialisasi mengenai kesehatan ternak, kebersihan kandang dan juga mengamati alur pengambilan indukan atau bibit penggemukan babi di luar wilayah.

Hal ini sangat perlu disampaikan dilapangan mengingat banyaknya korban ternak yang diberitakan di media mati dengan jumlah yang tidak sedikit karena diduga terkena virus ASF ini dan juga agar masyarakat tau minimal cara yang paling mudah maupun yang utama untuk menanggulangi penyebaran virus.

 

(SadaWT/BPP Banjar)