(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Rapat Sinkronisasi Data Statistik Perkebunan

Admin distan | 09 Oktober 2019 | 232 kali

Melihat dari letak geografisnya Busungbiu merupakan salah satu kecamatan dominan terdapat tanaman perkebunan daripada tanaman pangannya. Jika tanaman pangan merupakan monokultur, lain halnya dengan tanaman perkebunan. Misalnya dalam 1 Ha kebun terdapat berbagai jenis tanaman seperti kopi dan kakao yang berada dalam satu lahan. Jika tanaman pangan dapat menggunakan ubinan sebagai upaya untuk memperkirakan produksi, sedangkan pada tanaman perkebunan hal ini belum dapat dilakukan.


Dalam penentuan produksi tanaman pangan menggunakan pedoman PDKP (pengelolaan data komoditas perkebunan). Dalam pedoman ini sudah ada petunjuk untuk mencari produksi tanaman perkebunan. Pada tanggal 9 Oktober 2019 bertempat di ruangan Bidang Perkebunan Dinas Pertanian Buleleng diadakan rapat sinkronisasi data perkebunan. Hal ini bertujuan untuk melihat grafik produksi tanaman perkebunan, apakah produksi turun atau produksi naik dapat dilihat dari laporan tersebut. Selain itu juga dapat dilihat berapa jumlah (Ha) tanaman perkebunan yang terdapat dilapangan baik itu tanaman belum menghasilkan, tanaman menghasilkan, dan tanaman tidak menghasilkan atau tanaman rusak. Dalam rapat ini dijelaskan oleh bapak Ketut Sumantian mengenai pemaparan cara pengisian blanko laporan triwulan data statistik perkebunan dan disana juga dijelaskan sedikit mengenai produksi tanaman perkebunan.

Sebagai contoh tanaman Kelapan pada triwulan pertama produksi kelapa berada dititik yang paling rendah, kemudian pada triwulan kedua akan mengalami kenaikan produksi, setelah triwulan ketiga akan mulai mengalami penurunan produksi hingga ke triwulan keempat produksi akan mengalami sedikit penurunan produksi.... (BPP Busungbiu)