Senin 29 Juli 2019 telah dilaksanakan Rapat dalam rangka pelaksanaan kegiatan tanaman pangan tahun 2020 yang dananya bersumber dari APBN. Pelaksanaan rapat ini dilakukan di ruang rapat dinas pertanian kabupaten buleleng.
Kegiatan rapat ini dihadiri oleh, Kadis pertanian,kabid tanaman pangan,Kasi tanaman Pangan serta seluruh koordinator,mantri tani dan popt sekecamatan buleleng.
Rapat ini membahas tentang,CPCL Tanaman Pangan untuk tahun 2020,kegiatan Bulfest yang dilaksanakan pada tanggal 6-10 juli 2019,Bantuan padi inhibrida, padi organik,padi dilahan kering, pengembangan pangan alternatif (pengembangan Sorgum ),bantuan bibit jagung varietas umum 3, pemberdayaan produsen benih padi.
Untuk kecamatan gerokgak khusunya mendapatkan jatah CPCL Sorgum 5ha,padi lahan kering 75ha dan tanaman jagung seluas 1000ha. (Dewa_BPPGerokgak)