Sejumlah petani bunga krisan di Desa Tambakan, Kecamatan Kubutambahan, Kabupaten Buleleng, mengeluhkan merebaknya hama karat daun yang menyebabkan persemaian tanaman hias mereka tumbuh tidak optimal seperti biasanya.
"Hama ini sudah menyerang sejak sebulan terakhir dan menyebabkan daun-daun rontok lalu mati, hama tersebut cepat menyebar ke tanaman bunga lainnya.
Bukannya bisa cepat dibasmi, hama justru menyebar ke tanaman bunga lain sehingga sebagian persemaian petani setempat rusak.
"Daun yang terserang penyakit ini akan muncul bintik-bintik coklat. Sekitar sepuluh hari pasca terserang, daun akan mati, serangan penyakit atau hama tanaman itu memang belum memicu kematian tanaman secara masif.
Kendati begitu, kata, petani resah karena hama karat daun tergolong sulit diberantas.
Beberapa petani menduga, penyebab tanaman bunga terserang karat daun karena kabut di lokasi penanaman.
Tebalnya kabut saat pagi hari membuat udara lembab. Akibatnya, daun tanaman bunga diserang karat.
"Mungkin karena kabut di Desa Tambakan ini tebal. Semoga segera berakhir agar tidak merugi.
Gede ngurah sani arimbawa/kubutambahan