(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Pertemuan PT.BCA(Bintang Citra Asia) di BPP Gerokgak.

Admin distan | 13 November 2020 | 99 kali

 

Pertemuan koordinator BPP Gerokgak dengan perwakilan PT.BCA Bapak Supardi dilaksanakan pada hari jumat tanggal 13 Nolpmber 2020

Dalam pertemuan ini diawali dengan perkenalan sekaligus menyampaikan tujuannya untuk memperkenalkan benih jagung "Betras 1 dan Betras 4. Untuk lebih memahami , maka selaku koordinator di BPP Gerokgak pengenalan benih jagung Betras 1 dan 4 ini dipandang perlu untuk didengarkan oleh Seluruh PPL wilbin Kecamatan Gerokgak.

Pihak PT.BCA menyampaikan bahwa PT.BCA adalah murni perusahaan Nasional yang memproduksi benih Tanaman pangan seperti jagung dan padi serta 150 varietas Hortikultura yang sudah mendapatkan pengakuan berupa katalog.

Varietas jagung Betras 1 dan 4 sudah dikembangkan di daerah NTB, sulawesi, Aceh , Jawa Timur.

Khususnya di Bali sendiri sudah dikembangkan di daerah Karangasem dan Tabanan. Sedangkan di Singaraja untuk bulan ini sudah terjual sebanyak 1.5 ton.
Keunggulan Benih jagung Betras 1 selain warnanya merah, bijinya sampai ke ujung. Rendemennya tinggi, dari hasil pengujian di 6 titik di 3 propinsi mendapatkan 85 persen rendemennya dari tongkol basah ke pililan kering atau 17 ton per ha. Kelobot tertutup, jumlah kelobot antara 8-9 .tongkolnya kokoh. Jagung betras1 bisa dipanen muda maupun panen tua.karena rasanya yang manis.
Sedangkan Betras 4 selain warnanya merah, lebih pendek, tongkolnya ramping Biasanya sangat cocok untuk daerah yang intensitas penyinaran 75 persen, Sangat cocok untuk pakan ternak.
Menurut Bapak Supadi, bahwa beliau sudah berkomunikasi dengan Bapak Kabid Tanaman Pangan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Prop. Bali tentang penggunaan benih betras 1 dan 4, kedepannya hasil pertemuan ini akan ada tindak lanjut memenuhi permintaan PPL untuk membuatkan demplot di beberapa titik di Kecamatan gerokgak.

Koordinator BPP Gerokgak sangat tertarik dengan adanya kesanggupan pihak PT.BCA untuk membeli produk petani artinya bila memungkinkan bisa dibuatkan MOU antara kelompok-kelompok tani dgn pihak PT BCA. Sumbang saran sekaligus keinginan koordinator bersama sama segenap komponen baik ppl, mantri tani dan POPT untuk membentuk sekaligus mewujudkan koorporasi petani jagung di Gerokgak yang akan dikaitkan dengan pembentukan STA (sub terminal agrbisnis) jagung di gerokgak tahun 2021.

Pertemuan ini ditutup koordinator dengan ucapan terima kasih kepada pihak PT.BCA.