(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Pertemuan Persiapan Uji Kompetensi bagi Pejabat Fungsional Bidang Pertanian

Admin distan | 25 Juni 2020 | 135 kali

Kamis, 25 Juni 2020 dilaksanakan pertemuan persiapan dalam rangka Uji Kompetensi bagi Pejabat Fungsional Bidang Pertanian yang bertempat di Ruang Sekretaris Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng. Dipimpin langsung oleh Ibu Sekdis Pertanian, Ir. Made Lely Nuryantini, memimpin langsung pertemuan dengan memerikan arahan sesuai dengan hasil pembekalan Uji Kompetensi oleh BPPSDM Kementrian Pertanian sehari sebelumnya. Pertemuan ini dihadiri oleh Kabid Penyuluhan, Kasi Ketenagaan, dan 9 orang calon peserta Uji Kompetensi. 
Uji kompetensi merupakan syarat bagi pejabat fungsional yang akan naik ke jenjang jabatan lebih tinggi, perpindahan dari jabatan lain, dan perpindahan antar kelompok jabatan. Sehubungan dengan adanya pandemi covid-19 saat ini, pelaksanaan Uji Kompetensi akan dilaksanakan dengan sistem CAT (Computer Assisted Test) dan peserta melaksanakan di tempatnya masing-masing sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan.

Persiapan yang sangat diperlukan yaitu kestabilan koneksi jaringan internet agar tidak terputus pada saat tes berlangsung. Waktu pengerjaan selama 90 menit untuk 100 soal/pertanyaan. Komposisi materi Uji Kompetensi yaitu Kompetensi Teknis 70%, Kompetensi Manajerial 15%, dan Kompetensi Sosio Kultural 15%. Pelaksanan Uji Kompetensi bagi Penyuluh Pertanian akan dilaksanakan pada tanggal 6 Juli 2020 pukul 11.00 WITA - 12.30 dan Medik Veteriner pada tanggal 7 Juli 2020 pukul 11.00 - 12.3o WITA. 

Calon Peserta dari DInas Pertanian berjumlah 9 orang yang terdiri dari 8 orang Penyuluh Pertanian yang akan naik jabatan dan 1 orang yang akan pindah ke Jabatan Medik Veteriner. Dalam kesempatan ini Ibu Sekdis Pertanian berharap agar calon peserta mempersiapkan diri dengan materi-materi yang telah disampaikan dan memfasilitasi peserta untuk melaksanakan Uji Kompetensi di kantor Dinas Pertanian agar pemantauan sarana dan prasarana lebih mudah untuk dilaksanakan....

#Adm/Bidang Penyuluhan