(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Perbandingan Produksi Padi Tahun 2019 dan Tahun 2020 di Subak Telaga

Admin distan | 15 Juni 2020 | 92 kali

Subak Telaga merupakan salah satu subak sawah yang terdapat di Kecamatan Busungbiu. Dimana penanaman padi yang dilakukan di subak ini hanya setahun sekali. Pada tanggal 15-6-2020 telah diadakan pengambilan ubinan dilahan kelian subak, terdapat hasil yang sangat jauh berbeda di tahun ini dengan tahun 2019. Jika di tahun 2019 pencapaian produktivitasnya 67.44 kw/ha dengan varietas mekongga, berbeda dengan tahun ini yang pencapain produktivitasnya 101.47 kw/ha dengan varietas inpari 33.

Berdasarkan keterangan dari kelian subaknya dibandingkan varietas lain varietas inpari 33 sangat bagus dan setelah dimasakpun nasinya sangat pulen. Selain itu, tidak ada serangan hama dan penyakit yang menyerang (berdasarkan keterangan dari kelian subak Telaga). Jadi kedepannya kelian subak bermusyawarah dengan anggotanya akan menanam varietas ini untuk musim tanam selanjutnya.

 

#Gayatri Ade Pratiwi/BPP Busungbiu