(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Penyerahan Saprodi Pengembangan Sorgum Tahun 2020

Admin distan | 10 Maret 2020 | 110 kali

Menindaklajuti CPCL Pengembangan Tanaman Sorgum Tahun 2020, maka hari ini Selasa, 10 Maret 2020 dilaksanakan pertemuan penyerahan saprodi Pengembangan Sorgum di Balai Kelompok Tani Ternak Merta Nadi Desa Tembok Kec. Tejakula. Pelaksanaan kegiatan hari ini secara langsung diserahkan oleh Bidang TPH Dinas Pertanian Provinsi Bali kepada Kelompok Penerima yang diwakili oleh Ketua Kelompok beserta beberapa anggota dan disaksikan oleh Koordinator BPP Tejakula, PPL Desa Tembok dan Petugas Pertanian Kec. Tejakula.


Pengembangan tanaman Sorgum tahun 2020 ini merupakan kegiatan Anggaran Provinsi yang dilaksanakan pada luasan areal 3,5 Ha dengan rincian saprodi yang diterima sebagai berikut :
a. Pupuk NPK Phonska sebanyak 350 Kg
b. Benih Sorgum varietas Super 1 sebanyak 35 kg
Selanjutnya, kelompok tani akan melaksanakan kegiatan penanaman pada akhir Bulan Maret dan dilaksanakan bertahap di beberapa kelompok penerima yang berjumlah 20 orang.


Kegiatan penyerahan saprodi ini merupakan kegiatan awal pengembangan sorgum di Desa Tembok dan selanjutnya sebelum penanaman akan dilaksanakan sosialisasi terkait budidaya tanaman sorgum yang akan dilakukan oleh Petugas Pertanian di Kec. Tejakula sehingga petani paham teknis budidaya Tanaman Sorgum.
Pihak petani menyambut baik kegiatan hari ini, diharapkan pendampingan tetap dan terus dilakukan guna keberhasilan kegiatan ini.

 

(Purnawirawan/BPP TEJAKULA)