(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Penyerahan Bantuan Sarana Pengendalian OPT Vanili.

Admin distan | 11 Agustus 2020 | 105 kali

Kegiatan Bidang Perkebunan, hari Selasa 11 Agustus 2020 : Mengikuti acara Penyerahan bantuan sarana pengendalian OPT Vanili dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali kepada Kelompok Tani Ternak BUNGA VANILA Desa Banyuatis Kecamatan Banjar. Dilaksanakan Kasi Perlintan, Kasi Pengolahan Hasil Perkebunan Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng dan staf. Bantuan yang diserahkan adalah 25 kg. Thrycoderma 20 liter Metabolic Secunder (MS), 16 liter Pesnab, dan 5 liter biorin. Sarana ini untuk mencegah serangan hama dan penyakit Organisme Pengganggu Tanaman (OPT) Vanili. Kelompok ini beranggotakan 35 orang petani dan sudah terdaftar pada SIMLUHTAN.

Bapak Gede Widiada selaku Ketua Kelompok sangat konsen pada pengembangan vanili di daerahnya, bahkan sampai mengusahakan pemasarannya. Bahkan dia sudah berhubungan dengan exportir yang ada di Denpasar. Komoditi perkebunan yang ingin dikembangan lagi adalah KAPULAGA komoditi ini pun sudah disiapkan dari bibit, cara pemeliharaan sampai pembelinya. Dinas/Pemerintah diharapkan mendukung rencana tersebut. Kami hanya menyarankan untuk berhati-hati dengan busuk batang vanili, karena vanili Buleleng di masa lalu hancur karena penyakit ini, caranya dengan melaksanakan penyemprotan MS secara rutin' minimal seminggu satu kali. Terhadap pengembangan Kapulaga akan didiskusikan dengan Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali.

 

#Bidang Perkebunan.