(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

PENUTUPAN PELATIHAN ALSINTAN

Admin distan | 07 Desember 2018 | 239 kali

 

Kamis, 6 Desember 2018 telah dilaksanakan acara penutupan pelatihan ALSINTAN (Alat Mesin Pertanian) dari tim balai besar KETINDAN (Kementrian Pertanian Badan Penyuluh dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian), juga di hadiri oleh perwakilan dari Kepala Dinas Tanaman Pangan Horticultura dan Perkebunan Prov. Bali dalam hal ini di wakili oleh bidang PSP (Pra Sarana Pertanian), perwakilan penyuluh pertanian dari setiap Kabupaten se_Bali di ambil 3 perwakilan per kabupaten.
 
Dalam acara tersebut peserta mendapatkan pemblajaran mulai dari perawatan, managemen, dan cara penggunaan ALSINTAN dengan praktek langsung penggunaan mesin di UPJA yang berada di Kabupaten Kelungkung, lebih tepatnya di Desa Kusamba, Subak Sedahan Timur. Testimony yang di berikan oleh pengurus UPJA memaparkan beberapa strategi dan trik untuk meningkatkan penghasilan dari anggota.
 
Acara ini di tutup langsung oleh Kepala Balai Besar Ketindan dengan harapan, supaya hasil dari pelatihan ini dapat di sosialisasikan mulai dari atasan kantor, rekan kerja, teman sejawat hingga petani pengelola ALSINTAN di masing-masing wilayah binaan.
 
Sada Wedantara_BPP Banjar