(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

PENGERJAAN RJIT DI SUBAK BATUPULU BAWAH DESA PANJI ANOM

Admin distan | 13 April 2020 | 153 kali

RJIT (Rehabilitasi Jaringan Irigasi Tersier) merupakan program pemerintah untuk membangun/memperbaiki jaringan irigasi yang kondisinya rusak hampir 50%.Rusaknya bangunan irigasi yang ada pada subak dapat mempengaruhi kinerja pertanian karena irigasi merupakan salah satu faktor penting dalam proses usaha tani.

Karena jumlah kerusakan irigasi yang ada cukup banyak maka salah satu program yang dilakukan oleh Dinas Pertanian adalah rehab jaringan irigasi. Rehab Jaringan Irigasi Tersier yang ada di Kecamatan Sukasada salah satunya terdapat di Subak Batupulu Bawah Desa Panji Anom, pengerjaan RJIT di Subak Batupulu Bawah ini dimulai pada hari Senin 13 April 2020 dengan melibatkan anggota subak. Panjang areal perbaikan yaitu 55 ha dengan volume pengerjaan 221.50 cm...

 

RimaYanti/BPP Sukasada