(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Pengecekan Benih Kacang Tanah

Admin distan | 24 April 2020 | 205 kali

Dalam upaya peningkatan produksi pangan khususnya palawija di Kabupaten Buleleng, pemerintah pusat melalui Satker Dinas Pertanian dan Ketahanan Provinsi Bali mengalokasikan kegiatan Peningkatan Produksi Kacang Tanah dengan memberikan bantuan benih dan juga pupuk hayati cair untuk luasan 320 ha, tersebar di 4 Kecamatan yaitu Kecamatan Gerokgak, Seririt, Buleleng dan Kubutambahan. Total kelompok penerima sebanyak 23 kelompok/subak di 13 Desa. Penyaluran benih dilakukan melalui beberapa tahapan. Untuk tahap 1 dilakukan penyaluran ke 8 kelompoktani di Kecamatan Grokgak dengan total luasan 60 ha.


Jumat, 24 April 2020, Kepala Bidang Tanaman Pangan dan Kasi Produksi mendampingi BPSB melakukan pengecekan benih di 2 lokasi yaitu di Subak Pengodaran Desa Patas dan Subak Tukad Pule di Desa Sanggalangit Kecamatan Gerokgak. Hal ini dilakukan untuk memastikan kondisi benih yang diterima kelompoktani dalam kondisi baik dan sesuai standar yang sudah ditetapkan. Dalam pemeriksaan tersebut, Bapak Kepala Bidang berharap agar benih tersebut dapat dimanfaatkan dengan baik, didistribusikan ke semua petani yang sudah masuk di dalam CPCL dengan dilakukan pencatatan yang lengkap. Semoga kegiatan ini memberi manfaat yang lebih bagi petani dan mampu meningkatkan produksi Kacang Tanah di Kabupaten Buleleng.

 

 

Nerlin/Bidang TP