Rabu,14 Agustus 2019 dilaksanakan kegiatan pengambilan ubinan padi gogo di Sbk Gambuh Desa Selat,Kecamatan Sukasada. Dalam acara tersebut,hadir Kasi Produksi Tanaman Pangan, PPL Wilbin dan petani anggota subak. Dalam petak ubinan dengan luasan 2,5 x 2,5 meter diperoleh berat ubinan 3,8 kg atau setara dengan 6,093 ton per ha GKP. Padi gogo baru pertama kali diuji coba di Subak Gambuh. Petani antusias untuk mencoba kembali membudidayakan padi ini agar memberikan hasil yg lebih maksimal.
Varietas yang ditanam adalah Situbagendit, yang memiliki keunggulan tahan terhadap kekeringan. Smoga kegiatan ini terus berlanjut dan mampu menjadi solusi untuk meningkatkan indeks Pertanaman di Subak Gambuh. (BidangTP)