(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Pengamatan Tanaman Padi Pengamatan Tanaman Padi

Admin distan | 15 Juli 2019 | 14426 kali

Senin, 15 Juli 2019, kegiatan pengamatan padi di areal subak pemuhunan, Desa Alasangker, Kecamatan buleleng. Pengamatan dilakukan untuk mengetahui pertumbuhan tanaman padi yang dibudidayakan, serta mengetahui perkembangan tanaman padi dan mengantisipasi hama dan penyakit yang menyerang tanaman padi yang dibudidayakan.Dari pengamatan ini, didapati adanya serangan hama, yaitu hama sundep. Hama sundep, sejenis ulat perusak dan biasanya menyerang daun padi yang masih muda, yang mengakibatkan tanaman padi akan menguning dan lama kelamaan tanaman padi akan mati, walaupun kondisi batang bagian bawah masih hidup, dan dapat beranak tetapi tidak dapat menumbuhkan daun.Cara Pengendalian Hama Penggerek Batang Padi:Tanam serempak, dalam satu hamparan tidak lebih dari tiga minggu.Mengatur waktu tanam, sehingga ngengat dari jerami tidak dapat meletakan telur di persemaian.Memotong jerami serendah mungkin.Pemupukan berimbang, hindarkan pemupukan N yang berlebihan, pupuk K dapat mengurangi keparahan akibat serangan hama penggerek batang.Mengairi sawah lebih awal sehingga mendorong semua ulat menjadi kupu-kupu yang pada saat itu tanaman padi belum ada.Pengambilan dan pemusnahan kelompok telur pada persemaian.Pengambilan dan pemusnahan kelompok telur pada tanaman muda. (Gede Arya Samaj_BPP BULELENG)