Senin, 1 Juli 2019 telah dilaksanakan kegiatan pembinaan sekaligus praktek perbanyakan Trichoderma sp. di Kelompok Tani Rare Angon Desa Selat.
Kegiatan ini didampingi oleh POPT Kecamatan Sukasada serta PPL wilbin.
Trichoderma sp. merupakan jamur yang bersifat antagonis terhadap jamur patogen ( penyebab penyakit). Trichoderma sp. dapat digunakan sebagai pengendali penyakit jamur akar putih yang banyak menyerang tanaman cengkeh.
Desa selat merupakan desa yang komoditi unggulannya adalah cengkeh. Oleh sebab itu, perlu diadakan pembinaan terkait pengendalian penyakit jamur akar putih pada tanaman cengkeh dengan mengaplikasikan Trichoderma sp. yang juga ramah lingkungan.
Melalui kegiatan ini diharapkan petani dapat memproduksi Trichoderma sp. secara mandiri dan dapat mengaplikasikannya pada tanaman cengkeh. Serta diharapkan Trichoderma sp. ini mampu mengendalikan penyakit jamur akar putih sehingga tidak menimbulkan kegagalan panen bagi petani.
( Komanhg Riska Wardani_BPP Sukasada )