(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Pembinaan Pengendalian Organisme Pengganggu Tanaman (OPT) Cengkeh

Admin distan | 16 Mei 2019 | 257 kali

Pembinaan Pengendalian Organisme Pengganggu Tanaman (OPT) Cengkeh dilaksanakan pada tanggal 16 Mei 2019 di Balai Subak Abian Embah Merta Sari yang dihadiri oleh Kabid Perkebunan (Putu Oka Sastra, SP, MMA), Plt Kasi Perbenihan dan Perlindungan Perkebunan bersama staf, PPL Wilbin Desa Madenan dan Anggota Subak Abian Embah Merta Sari serta Anggota Subak Abian Cempaka Kembar Desa Madenan. Materi pertama diberikan oleh Kepala Bidang Perkebunan tentang pentingnya penanggulangan awal untuk mencegah penyakit Jamur Akar Putih (JAP), sanitasi kebun juga harus dijaga dan kelembaban kebun Cengkeh.

Materi kedua diberikan oleh Plt. Kasi Perbenihan dan Perlindungan Perkebunan yaitu cara penanganan Jamur Akar Putih melalui sistim Kultur Teknis ( pemilihan bibit unggul), pemeliharaan terpadu dengan pupuk Organik yang mengandung Trichoderma, pemupukan dianjurkan 2 kali dalam setahun pada awal musim hujan dan akhir musim hujan sehingga keberadaan Jamur Trichoderma di kebun mencukupi untuk menekan pertumbuhan Jamur Akar Putih, disamping itu pembuatan rorak juga penting untuk menampung Gulma pada saat pembersihan kebun. Pemberantasan Hama juga perlu dilakukan secara rutin untuk menekan adanya serangan hama yang intensif. Materi terakhir adalah dengan praktek dilapangan untuk mengetahui gejala atau ciri fisik tanaman cengkeh yang terserang Jamur Akar Putih, serta cara pengaplikasian pupuk Putri yang benar dan dilanjutkan dengan diskusi.

 

 

 

 

( Komang Suarnaya_BidangPerkebunan )