Sapi merupakan salah satu hewan ternak yang banyak di pelihara dan dikembangkan di wilayah Kecamatan Buleleng. Namun ada beberapa faktor yang membuat peternak sapi merugi adalah kematian pada sapi. Untuk memperkecil kerugian akibat kematian sapi pemerintah membuat progaram Asuransi Usaha Ternak Sapi. Program ini merupakan program yang disubsidi oleh pemerintah, subsidi ini diberikan kepada peternak yang sudah tergabung kedalam kelompok ternak. Adapun subsidi yang diberikan oleh pemerintah adalah 80% dari pembayaran seharusnya.
Jadi peternak yang sudah tergabung kedalam kelompok ternak hanya perlu membayar Rp. 40.000,-/ekor/tahun. Apabila ada kematian terhadap sapi yang sudah terdaftar dalam AUTS alan mendapat klaim asuransi sebesar 10 Juta Rupiah/ekor. Untuk tergabung dalam program AUTS ada beberapa syarat yang harus dipenuhi. Salah satunya adalah dapi memeiliki tanda pengenal berupa eartag.
Kamis, 15 Oktober 2020 dilakukan pemasangan eartag di Kelompok Ternak Kerta Dharma Desa Tukadmungga oleh petugas Keswan Kecamatan Buleleng drh. Made Pratiwi Putri Pradnyani didampingi oleh PPL Wilbin Ida Ayu Putu Mahaindri. Pemasangan dilakukan terhadap 11 ekor sapi yang akan masuk ke dalam program AUTS. selain itu dilakukan pula pemeriksaan kesehatan pada sapi agar sapi yang masuk ke dalam program AUTS adalah sapi yang benar-benar sehat.
#BPP Buleleng