(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Pelatihan Pembuatan Bakso Ayam di BPP Buleleng

Admin distan | 19 Agustus 2020 | 85 kali

Rabu, 19 Agustus 2020 dilaksanakan pelatihan pembuatan bakso ayam di BPP Buleleng. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan nilai uual daging ayam yang belakangan harganya relatif turun. Pelatihan pembuatan bakso ayam ini di pandu oleh Ida Ayu Putu Mahaindri. Dalam pembuatan Bakso dibutuhkan beberapa bahan seperti, daging ayam 1/4 kg, tepung tapioka 2 sendok makan, telur 2 butir (dipai putihnya saja), bawang putih 3-4 siung, bawang merah, garam, dan lada halus.


Langkah awal dalam pembuatan bakso ayam ini adalah menghaluskan daging ayam. Dalam menghaluskan daging ayam ada baiknya menggunakan blender agar nantinya bumbu seperti garam, lada, dan bawang putih bisa langsung tercampur rata. Setelah daging dan beberapa bumbu tadi dihaluskan tuang ke dalam wadah setelah itu tambahkan tepung tapioka dan putih telur lalu aduk rata.

Setelah langkah-langkah tersebut dilakukan siapkan panci dengan diisi air yang sudah dipanaskan. Usahakan agar dalam proses pemasakan bakso api dikontrol agar tetap kecil. Setlah air mulai panas langsung masukan adonan yang sudah dibentuk bulat. Tunggu beberapa menit hingga bakso mengapung. Setelah itu angkat dan tiriskan. Bakso sudah siap untuk dinikmati.

#BPP Buleleng