(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

PELAKSANAAN STUDY BANDINGPELAKSANAAN STUDY BANDING

Admin distan | 10 Juli 2019 | 60 kali

Menindak lanjuti surat dari Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng, No 800/5246/Peny/Distan/2019. Perihal Study Banding ke Dinas Pertanian Kabupaten Banyuwangi, maka pada hari Rabu 10 Juli 2019, peserta yang sudah berkumpul di Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng telah menuju lokasi study banding di Dinas Pertanian Kabupaten Banyuwangi. Tujuan di laksanakan kegiatan ini yaitu untuk memahami cara memanajemen kelembagaan di berbagai bidang baik dikelompok tani/ternak maupun di Gapoktan yang ada di Kabupaten Buleleng, yang kemudian dibandingkan dengan yang dilakukan  oleh kelompok tani/ternak dan Gapoktan yang ada di Kabupaten Banyuwangi.
Untuk Kecamatan Tejakula peserta yang diberangkatkan meliputi1. Ketua Gapoktan Merta Sari Desa Pacung Kecamatan Tejakula2. Ketua Simantri Lebah Madu Desa Sambirenteng3. Koordinator BPP Kecamatan Tejakula dan PPL Desa Pacung
Melalui Study Banding ini, diharapkan para petani dapat mempelajari apa yang sudah di dapat, sehingga nantinya dapat di aplikasikan di daerahnya masing masing. (Suardana_BPP Tejakula).