(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Pantau Perkembangan Pembangunan UPPO KT. Baluk Mandiri

Admin distan | 01 Desember 2020 | 116 kali

Kegiatan pendampingan dan juga sekaligus pemantauan perkembangan bangunan UPPO (Unit Pengolah Pupuk Organik) di Kelompok Tani Baluk Mandiri Desa Kaliasem. Pada kegiatan kali ini di dampingi langsung oleh Bapak Perbekel Desa Kaliasem, Bapak Koordinator BPP Kecamatan Banjar dan juga Penyuluh Pertanian Wilayah Binaan. Senin (01/12) .

Pembangunan UPPO ini sudah memasuki tahapan akhir, yaitu pemasangan atap bangunan dan juga finishing dari setiap sudut bangunan yang mesti perlu dirapikan. Ditargetkan oleh bapak Koordinator dan juga Bapak Perbekel supaya bisa selesai tepat waktu sebelum libur panjang. Melihat situasi dan kondisi di musim hujan ini kelompok masih agak kesulitan untuk pengerjaannya. Tetapi dengan target yang diberikan kelompok tetap semangat dalam penyelesaian bangunan dengan berbasis gotong royong atau kerja bersama-sama yang tentu optimis bisa menyelesaikannya.

PPL juga menggenjot supaya kelengkapan administrasi bisa di finalkann secepat mungkin supaya target penyerahan 100% program UPPO ini tidak ada lagi kendala dalam pelaporan akhir. Dan hasil dari progam ini supaya petani khusunya di Kelompok Tani Baluk Mandiri mendapat dampak positif mulai dari meningkatnya produtivitas masyarakat hingga mampu mempromosikan hasil pertanian maupun peternakan yang ada di wilayah Desa Kaliasem ini.