(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Panen padi demplot M70D di Subak Buug Desa Sari Mekar Kecamatan Buleleng

Admin distan | 13 November 2020 | 110 kali

Panen perdana Himpunan Kerukunan Tani Indonesia atau HKTI dihadiri oleh Bapak Wakil Bupati Buleleng, (dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG) selaku Dewan Pembina Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) bersama dengan Bapak Kepala Dinas Pertanian Kab Buleleng, (Ir. I Made Sumiarta) Ketua HKTI Buleleng, (I Ketut Mertaya) 6 Kelian Subak yg ada di Desa Sari Mekar, 3 Kadus, Perbekel Sari Mekar, Anggota Subak Buwug, perwakilan Ketua BPD, Kabid Tanaman Pangan Dinas Pertanian Kab Buleleng IGusti Ayu Maya Kurnia, Koord P2K Kecamatan Buleleng Dayu Dwi, beserta seluruh PPL Kecamatan Buleleng. Jumat (13/11)

Menurut Ketua HKTI Buleleng I Ketut Mertaya, benih padi M70D hasil penelitian dan persilangan padi oleh HKTI Nasional baru pertama kali ditanam di Bali dengan memilih lokasi di Buleleng. Pada musim tanam ini HKTI Kembangkan Benih Padi M70D di Subak Buwug, Desa Sari Mekar, Kecamatan Buleleng Bali,
Lokasi demplot ini berada di lahan Kelian Subak Buwg Made Dana, yang lahan pertaniannya diuji coba (demplot) tanam padi M70D seluas 20 Are.

Bibit padi M70D atau Moeldoko 70 Day. Artinya, bibit ini bisa panen empat kali dalam setahun. Lebih sering dari varian padi lainnya. Bibit ini bisa dipanen setelah 70 hari, lebih cepat dibanding bibit padi lainnya yang mencapai 100 hari,

#distanbuleleng

#prtanianmajumandirimodern

#HKTINasional