Bawang putih digunakan sebagai bumbu masakan yang digunakan ibu-ibu setiap harinya. Bawang putih juga mempunyai manfaat bagi kesehatan dan kecantikan. Dari kegunaan dan manfaat bawang putih bagi masyarakat diharapkan dapat terpenuhi dengan adanya penanaman bawang putih di Subak Munduk. Penanaman bawang putih yang dilaksanakan di Subak Munduk, sudah memasuki masa panen.
Panen Bawang putih dilaksanakan pada hari Senin, 14 Oktober 2019. Panen dilaksanakan di salah satu milik petani bersama ppl wilbin, POPT, mantri tani dan pembantu mantri tani. Panen dilakukan dengan cara mencabut tanaman dengan tangan pada saat cuaca cerah. Bawang putih yang siap panen berumur antara 90-120 hst, dan daun berubah warna kuning kecoklatan.
Pada panen kali ini, beberapa petani mengeluhkan hasil bawang putih yang tidak maksimal. Ukuran umbi yang dihasilkan tidak seperti yang diharapkan. Umbi berukuran kecil, seperti tidak berkembang. Ada beberapa faktor yang menyebabkan umbi berukuran kecil. Menurut popt kec. Banjar faktor yang menyebabkan umbi berukuran kecil adalah cuaca yang berubah-ubah, terkena serangan jamur akibat hujan yang turun tidak menentu menyebabkan kelembaban tinggi, dan benih yang tidak bagus.
Kelembaban yang tinggi akan menghambat pertumbuhan bawang putih sehingga tidak menghasilkan umbi yang diharapkan. Disarankan untuk melakukan penanaman lebih awal agar dapat di panen sebelum memasuki musim hujan, sehingga benih yang ditanam dapat menghasilkan umbi yang maksimal. Selain itu, perlu juga memilih benih yang baik, dan melakukan perawatan dengan baik... (BPP Banjar)