(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Orientasi Lapang Pasca Panen dan Pengolahan Komoditas Tembakau.Orientasi Lapang Pasca Panen dan Pengolahan Komoditas Tembakau.

Admin distan | 03 Oktober 2019 | 149 kali

Kamis, 3 Oktober 2019, Acara pada hari kedua kunjungan rombongan orientasi lapang pasca panen dan pengolahan komoditas tembakau dari Dinas Pertanian dan Perkebunan Provinsi Jawa Tengah berkunjung ke Kelompok Tani Beringin Bali Jaya Sari yang mengambil tempat di salah satu anggota yang berada di wilayah Desa Sambangan Kecamatan Sukasada.

Rombongan langsung diterima oleh Sekretaris Kelompok bersama pengurus kelompok Beringin Bali Jaya Sari dan Petugas Lapang Beringin Bali.Tujuan dari kunjungan peserta rombongan adalah untuk mengetahui pengolahan dan pasca panen serta analisa usaha tani budidaya tembakau virginia pada kelompok Beringin Bali Jaya Sari. 

Petugas Lapang menjelaskan untuk 1 unit oven tembakau (2 Ha) petani dapat menghasilkan 5 ton tembakau krosok/kering dengan keuntungan berkisar antara 20 s/d 30 juta rupiah dimana untuk harga rata-rata sesuai dengan hasil musyawarah harga yang telah disepakati sebesar Rp. 38.000,- /kg.Dari hasil kunjungan diperoleh kesimpulan yang disampaikan oleh Kasi Pengolahan dan Pasca Panen Dinas Pertanian dan Perkebunan Provinsi Jawa Tengah bahwa terdapat beberapa perbedaan usaha tani yang dilakukan oleh petani Beringin Bali Jaya Sari dibandingkan dengan petani di Jawa Tengah antara lain :1. Luas areal.Luas areal penanaman tembakau perpetani di kelompok Beringin Bali Jaya Sari lebih besar dibandingkan dengan petani di Jawa Tengah. Minimal luas areal masing-masing petani tembakau di Buleleng adalah 2 ha.

Sedangkan petani di Jawa Tengah minimal 0,5 ha/orang2. Produktivitas.Produktivitas yang dihasilkan oleh petani Beringin Bali lebih besar dibandingkan dengan petani di Jawa Tengah mencapai 2,5 Ton kering/ha, sedangkan di Jawa Tengah 1,5 ton/ha3. Harga.Harga tembakau kering untuk petani di Jawa Tengah lebih tinggi dibandingkan dengan petani di Buleleng, harga tembakau petani di Beringin Bali rata-rata Rp. 38.000,- /kg, sedangkan di Jawa Tengah bisa mencapai Rp. 60.000,-/Kg.4. Kepemilikan lahan.Sebagian besar petani tembakau di Buleleng memanfaatkan lahan sewa untuk melaksanakan usaha tani tembakau.... (Setiawan_Bid.Perkebunan)