Rabu 25 November 2020 dilakulan kegiatan monitoring keberadaa OPT tanaman jagung di subak Tinga-tinga yang dimana dalam pengamatan kali ini mengamati hama ulat grayak yang sudah sempat dikendalikan menggunakan insektisida "Montaf 400 SL" bantuan dari BPTPH Prov.Bali pada tangg 9 November 2020.
Dari pengamatan kali ini dilihat :
1. Itensitas serangan sudah mulai berkurang
2. Pertumbuhan daun jagung yang rusak akibat serangan hama sudah mulai membaik
Aplikasi insektisida atau bahan kimia lainnya merupakan cara terakhir dalam pengendalin OPT pada semua jenis tanaman budidaya. Dalam pengaplikasiannya pun harus sesuai anjuran atau aturan yang berlaku agar tidak meninggalkan residu/pencemaran pada tanaman ataupun lingkungan setempat.