(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Modernisasi Pertanian Desa Sinabun

Admin distan | 15 Desember 2020 | 479 kali

Perkembangan zaman membuat tak banyak lagi buruh tani yang tersisa. Masalah datang ketika musim tanam tiba. Para petani dan pemilik lahan tidak memiliki sumber daya manusia yang mencukupi untuk membantu proses penanaman padi.

Mengatasi permasalahan tersebut khususnya di desa Sinabun sudah mengikuti perkembangan zaman dengan menggunakan mesin pertanian yang ada sebagai alat bantu penanaman sekaligus memodernisasikan pertanian di desa Sinabun.

Bertempat di subak Menasa desa Sinabun pada Senin, 14 Desember 2020  PPL wilbin besama dengan petani mengaplikasikan alat pertanian berupa Rice Transplanter sebagai alat tanam padi. Dengan kehadiran mesin rice transplanter, hal ini bisa diatasi.

Petani tidak perlu lagi bingung masalah kekurangan tenaga karena bisa dilakukan secara otomatis dengan menggunakan mesin. Rice transplanter bisa menanam padi secara otomatis pada lahan yang sudah disiapkan.

 Dengan menggunakan mesin rice transplanter petani membutuhkan tenaga yang lebih sedikit untuk menanam padi, bahkan mesin ini bias menetukan jarak tanam padi yang memungkinkan untuk pertumnuhan optimal.

Semakin pesat perkembangan teknologi di bidang pertanian maka semakin mempermudah para petani untuk menggarap sawah dengan harapan efisiensi waktu, meningkatkan produktifitas dan kesejahteraan masyarakat khususnya bagi para petani.