(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Memasuki Musim Hujan, Pengajuan RDKK Mulai "Ramai"

Admin distan | 12 Oktober 2020 | 63 kali

Sebagian besar lahan pertanian di Kecamatan Gerokgak merupakan lahan tadah hujan yang kebutuhan airnya berasal dari hujan. Petani menetapkan jadwal dan pola tanam berpedoman pada kebiasaan yang turun temurun yakni berdasarkan bulan terjadinya hujan.

Memasuki awal bulan Oktober, wilayah Kecamatan Gerokgak mulai turun hujan dengan intensitas rendah. Hal ini tentunya sangat dinantikan oleh petani khususnya petani yang kriteria lahannya adalah tadah hujan. Respon tersebut dapat dilihat dari mulai banyaknya poktan-poktan melakukan pengajuan RDKK (Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok) sejak akhir bulan september hingga sekarang, Senin, 12 Oktober 2020.

Sebagian besar pengajuan RDKK mengarah ke subsektor Tanaman Pangan yaitu Jagung. Pengajuan RDKK ini selanjutnya oleh tim verval BPP Gerokgak memverifikasi dan memvalidasi yang selanjutnya diajukan ke distributor.

Dengan telah diajukan RDKK sebagai syarat untuk memperoleh pupuk bersubsidi diharapkan petani dapat menggunakan secara optimal sehingga dapat mendatangkan hasil dengan produktivitas yang tinggi.

#BPP Gerokgak