(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Kunjungan PPL wilbin Subak Babakan Kerobokan, Desa Kerobokan

Admin distan | 02 Juli 2020 | 125 kali

Metode Penyuluhan Pertanian dapat diartikan sebagai cara atau teknik penyampaian materi penyuluhan oleh para penyuluh kepada para petani beserta keluarganya baik secara langsung maupun tidak langsung, agar mereka tahu, mau dan mampu menerapkan inovasi (teknologi baru).

Kamis,  2 Juli 2020 PPL wilbin Desa Kerobokan Gede Ardana ,melakukan tinjauan tanaman padi di Subak Babakan Kerobokan, sebagai PPL dalam banyak hal hubungan perseorangan dengan petani diperlukan agar petani menerapkan rekomendasi yang dianjurkan. Metode penyuluhan pertanian langsung (direct communications), Metode langsung digunakan waktu berhadapan muka ke muka dengan sasarannya dan berdialog dengan petani. 

Membantu dalam menyampaikan materi penyuluhan pertanian kepada petani  agar materi tersebut bisa diterima secara efektif oleh petani dan bisa menimbulkan perubahan-perubahan perilaku sesuai dengan yang diinginkan dan yang telah direkomendasikan oleh pemerintah atau Dinas terkait. 

#adm/BPP Sawan