Salah satu kegiatan rutin seorang PPL adalah melakukan kunjungan baik kunjungan ke rumah ketua kelompok tani dan anggotanya serta kunjungan lapangan ke lokasi atau lahan budidaya guna mengamati progress perkembangan tanaman budidaya secara langsung. Kegiatan usaha tani memerlukan ketelatenan baik itu sektor pangan, hortikultura, maupun perkebunan.
Kamis 18 Juni 2020 , PPL Wilbin Desa Sawan melakukan kunjungannya guna mengamati progress perkembangan tanaman padi di Subak Anyar Sawan. penyuluh memberikan pendampingan dengan membahas permasalahan yang ditemui di lahan petani. Penyuluh memberikan pendampingan dengan membahas permasalahan yang ditemui di lahan petani.
Semua tahapan dari persemaian, persiapan lahan, perawatan hingga panen dan pasca panen membutuhkan perhatian lebih agar pertanaman menjadi baik sehingga hasil produksi mengalami peningkatan seperti yang diharapkan.
Kunjungan lahan yang dibarengi dengan konsultasi di lahan sangatlah efektif dilaksanakan dalam metode penyuluhan dan dapat secara cepat meningkatkan adopsi petani karena petani secara langsung melihat permasalahannya serta sekaligus mengetahui cara mengatasi permasalahan.
#Iwan Darmawan / BPP Sawan