Kegiatan temu lapang tani di Subak Banyumala Kel Banyuasri Kec Buleleng pada hari sabtu, 1 sep 2018 usai pengambilan data ubinan pada demplot budidaya padi dengan sistem tanam jajar legowo dan perlakjan pemupjkan berimbang serta penggunaan agensi hayati untuk pengendalian OPT. Dari data ubinan diperoleh hasil perhitungan setelh dikonversi yakni produktivitas rata-rata sebesar 91,69kw gabah kering panen/ha atau 7,886 ton gabah kering giling/ha. Angka ini cukup menggembirakan mengingat rata-rata prod padi var inpari 20 adalah 6,4 ton gabah kering giling/ha. Dalam temu lapang didiskusikan pula benerapa hal memgenai pengendlian hama walang sangit yg sempat menyerang akan tetapi efektif dpt dikendalikan dengan penyemprotan beauveria bassiana yg merupaka slah satu jenis agen hayati yg diberikan. Kegiatan temu lapang dihadiri oleh Kadis Pertanian, kabidluh dan staf, koord petugas kec buleleng dan perangkatnya, babibsa, serta petani demonstrator dan krama subak. Semoga oetani semakin maju dn sejahtera.
-Hera(Penyuluhan)-