(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

KEGIATAN TEKNIS PENGOPRASIAN MESIN dan KELENGKAPAN ADMINISTRASI PELAKSANAAN KEGIATAN PENGOLAHAN dan PEMASARAN HASIL PERKEBUNAN TAHUN 2019.

Admin distan | 05 Desember 2019 | 97 kali

Kamis, 5 Desember 2019. Kegiatan Teknis Pengoprasian Mesin dan kelengkapan administrator pelaksanaan di BPP Busungbiu yang dihadiri oleh Kasi Pengolahan dan Pemasaran bersama staf, Penyuluh Pertanian Kabupaten, para pengurus Kelompok penerima bantuan hibah barang beserta anggota. Acara dibuka oleh Staf BPP Busungbiu yang mengarahkan untuk mengikuti dengan baik supaya pelaksanaanya tidak ada kendala, dilanjutkan dengan sambutan dari Kasi Pengolahan dan Pemasaran Bidang Perkebunan Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng yang menegaskan paket bantuan yang diterima oleh masing - masing Kelompok tani ternak Mekar Sari Desa Pucaksari, Kelompok Tani Karya Amerta Desa Bongancina, Kelompok Tani Sarana Tani dan Kelompok Tani Buana Amerta Desa Tista Kecamatan Busungbiu masing-masing mendapatkan bantuan 1 (satu) unit mesin pulper kopi.

Dalam pemaparannya, Kepala Seksi Pengolahan dan Pemasaran Hasil Bidang Perkebunan bahwa bantuan ditujukan kepada Kelompok Tani / Kelompok Wanita Tani dan Subak Abian yang mengajukan lewat musrenbang yang didukung dengan Proposal agar sesuai kebutuhan kelompok, dan Kasi Pengolahan dan Pemasaran sangat berharap agar merawat bantuan yang diberikan dengan baik, sehingga alat yang diterima oleh Kelompok Tani menjadi awet. Bantuan yang diberikan merupakan stimulan, dengan harapan dapat meningkatkan kualitas pasca panen kopi dan meningkatkan nilai tambah bagi anggota kelompok. Dalam diskusi terkait dengan pasar agar petani mampu menghasilkan kopi dengan kualitas baik karena cita rasa yang baik dihasilkan dari produk yang baik sehingga nilai jualnya juga akan lebih baik.

Diharapkan juga petani mampu mengikuti perkembangan jaman dengan mengakses harga pasar dari website, menghimpun diri dengan sesama petani kopi dalam komunitas seperti BOS, Koperasi Bali Agro Nusantara untuk pasar yang lebih luas lagi disamping bisa mengangkat dan memperkenalkan kopi Buleleng.

(BidangPerkebunan)