(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

KEGIATAN PENCARIAN UBINAN PADI DI SUBAK DELOD SEMA,PENARUKAN

Admin distan | 15 April 2019 | 116 kali

Pada hari senin,15 april 2019 diadakan kegiatan pencarian ubinan padi varietas m400 di subak delod sema,desa penarukan,Buleleng.

Kegiatan ini dihadiri oleh Pembantu mantri tani kecamatan buleleng,PPL desa penarukan,kelihan subak delod sema beserta petani setempat.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui hasil produksi padi yang didapat mengingat padi dengan varietas m400 berupakan varietas baru yang ditanam petani di subak delod sema.

Adapun data sementara yang didapat yaitu dengan luas lahan sawah subak delod seluas 14 ha,luas garapan petani yang dicari ubinan yaitu 30 are,umur panen padi 94 hari dan petak yang dicari ubinan 2,5 x 1,5 m didapatkan hasil ubinan seberat 6,435 kg. Menurut penggarap, hasil produksi ini cukup tinggi dibandingkan dengan produksi padi varietas lain yang pernah ditanam sebelumnya dan berharap bisa menjadi contoh bagi petani yang lainnya.

 

 


Hetty Armayuni_BPP BULELENG